Keuntungan hidup di era modern adalah mudahnya mendapatkan akses untuk belajar bahasa inggris secara gratis, di manapun dan kapanpun. Belajar tak harus di dalam kelas, tapi bisa juga ketika di jalan, sambil menunggu bus, sambil makan atau di tengah aktivitas lainnya. Apalagi kini, ada banyak platform yang menyediakan aplikasi belajar bahasa Inggris yang bisa diunduh dan digunakan secara gratis.
Maka tak ada alasan untuk tidak belajar bahasa Inggris. Lebih baik sedikit terlambat dari pada tidak sama sekali. Jadi, salah satu aplikasi ini mungkin bisa membantu.
1. Duolingo
Aplikasi cukup terkenal karena pernah meraih penghargaan "Google Play'@s Best of The Vest 2013". Bukan tanpa alasan penghargaan ini diberikan. Duolingo sendiri memang mampu memberikan materi pembelajaran yang kreatif bagi para penggunanya yang ingin belajar bahasa Inggris.Aplikasi bisa memgingatkan kita kapan waktunya belajar bahasa Inggris. Waktunya pun bisa diatur sesuai keinginan penggunanya. Nilai lebih lainnya, Duolingo juga menyediakan materi pembelajaran bahasa Jepang, Belanda, Rusia dan Mandarin.
2. Hello English
Menjadi salah satu dari sederet aplikasi android yang populer, siapa sangka kalau aplikasi belajar bahasa Inggris pernah diunduh sebanyak lebih dari 10ribu kali. Ada banyak materi yang bisa dipekajari. Mulai dari writting, reading, listening, speaking dan juga grammar. Hello English juga memiliki cara penyampaian yang menarik. Asyiknya lagi, pengguna bisa berinteraksi dengan sesama pengguna lain yang sedang belajar juga. Jadi makin semangat belajar karena sekaligus bisa mengasah kemampuan kita.
3. BBC Learning English
BBC Learning English merupakan salah satu platform belajar bahasa Inggris di bawah naungan media besar asal Britania Raya, BBC. Ada beberapa materi pembelajaran dalam platform ini, mislanya vocabulary, grammar hingga pronunciation.Keunukan platform ini adalah, memungkinkan penggunanya untuk belajar bahasa Inggris melalui drama atau review berita dari media BBC. Seru bukan?
4. Wordsdom
Wordsdom ini sebetulnya adalah sebuah aplikasi game menyusun huruf menjadi kata. Pengguna diharuskan menyusun sebuah kata atau vocab dari hutuf-huruf yang ada.Permainan ini cocok untuk pengguna yang ingin memperbanyak vocabulary.
5. Anygram
Ingin merasakan sensasi belajar bahasa Inggris langsung dari bule? Mungkin Anygram bisa membantu. Melalui aplikasi ini pengguna bisa berinteraksi dan berkenalan dengan orang asing atau bule.Untuk pengguna yang belum terlalu mahir berbahasa Inggris tak perlu khawatir. Aplikasi ini menyediakan fitur translate atau terjemahan.
Posting Komentar