Smartphone merupakan perangkat komunikasi yang saat ini tidak pernah lepas dari kehidupan kita,tapi apa kamu sudah tau, jenis- jenis layar smartphone?
Layar Smartphone merupakan komponen yang sangat penting, bayangkan saja Smartphone tanpa layar ppasti bingung dong gimana pakai nya. maka dari itu penting buat kamu tau jenis-jenis layar smartphone yang beredar saat ini.
Jenis- jenis Teknologi Layar Smartphone Masa kini
Layar Super Amoled
Jenis layar ini merupakan pengembangan dari layar OLED yang memiliki kekurangan yang cukup merugikan yaitu jika layar ini rusak maka kamu harus menggantinya sekaligus dengan touchscreen nya. Hal ini dikarenakan sensor sentuh yang berada pada layar itu sendiri sehingga jika rusak harus menggantinya sepaket.
namun, kelebihan dari teknologi layar super amoled ini yaitu dapat menghasilkan layar yang sangat tipis sehingga dapat diaplikasikan pada jenis smartphone dengan dimensi yang tipis seperti ponsel-ponsel yang sekarang ini beredar di pasaran. Kelebihan lain yaitu dari segi kualitas warna yang tajam dan juga konsumsi daya yang sedikit sehingga tidak menguras baterai.
Layar Amoled
teknologi layar smartphone yang dikembangkan oleh salah satu perusahaan rasaksa teknologi yaitu samsung yang mengkombinasikan teknologi TFT dan OLED. Teknologi layar Amoled ini di yakini memiliki efisiensi dari segi konsumsi daya dan juga dimensinya.
Kelebihan dari teknologi layar ini dapat menghasilkan warna yang tajam serta sangat bagus meskipun digunakan dibawah sinar matahari langsung.
Namun, jika kamu menginginkan ponsel dengan teknologi layar amoled ini, kamu harus menyiapkan budget ekstra, sebab teknologi ini biasanya diterapkan pada jenis-jenis ponsel flagship, hal ini dikarenakan biaya untuk produksi layar Amoled ini tegolong mahal.
Retina Display
Jenis layar ini memiliki kualitas gambar dan warna yang sangat tajam, namun juga memiliki konsumsi daya yang cukup tinggi.
retina display sendiri merupakan istilah layar yang digunakan oleh Appel Inc. Yaitu jenis layar IPS yang tajan dan dengan kerapatan pixels yang sagat tinggi, sehingga dengan jarak pandan normal keltika kamu menggunkanya, kamu tidak bisa melihat garis pixels pada layar.
Sebagai informasi, jenis layar ini bisa kamu temukan pada produk Apple saja, namun bisa jadi kedepanya akan hair pula di Android , meskipun hapir tidak ada kemungkinan itu.
Layar OLED
Jenis layar yang fleksibel dan tipis ini di nilai mampu menghasilkan warna yang lebih pekat dan kecerahan yang sangat tinggi. Dengan keunggulan tersebut, jenis layar OLED ini sering digunakan oleh berbagai vendor smartphone yang menawarkan jenis ponsel yang tipis.
Sayangnya, dengan teknologi yang istimewa tersebut, jenis layar ini memiliki biaya produksi yang cukup mahal.
Layar IPS LCD
Merupakan jenis layar hasil dari pengembangan LCD yang masih sering digunakan sampai saat ini. Untuk biaya produksi, layar ini lebih mahal jika dibandingkan dengan jenis layar TFT. Karena lebih mahal tentu kualitasnya lebih dari TFT yaitu sudut pandang lebih luas serta kualitas layar yang lebih baik. Satu hal lagi yang menarik dari jenis layar ini, yaitu konsumsi daya yang sedikit jika dibanding dengan teknologi sebelumnya. Jadi tidak heran jika banyak vendor Smarphone menggunakan jenis layar IPS ini.
TFT LCD
Jenis layar ponsel ini merupakan hasil pengembangan dari teknologi LCD yang sudah populer digunakan di berbagai perangkat.
Kelebihan TFT ini dibandingkan dari teknologi sebelumnya yaitu peningkatan dari kualitas gambar, resolusi yang tinggi serta kemampuan pixel nya yang mendukung jutaan warna.
Kekurangan dari jenis layar ini adalah sudut pandang yang sempit, kualitas gambar yang masih kurang bagus serta konsumsi daya yang cukup membuat baterai smartphone boros.
Akhir Kata
Demikian jenis-jenis layar pada smartphone yang perlu kamu tahu, semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat seta dapat menjadi pertimbangan dalam membeli smartphone.
Posting Komentar