NoBHgJFZwIqd6QOO1qfeTJLLfy1rFQ6bXvqrTEEc
Bookmark

Tips Melegakan Memori HP Dengan Fitur Baru Whatsapp

   Tips Melegakan Memori HP Dengan Fitur Baru Whatsapp Siapa yang tidak tahu Whatsapp ? Salah satu aplikasi yang wajib kamu install di smartphone kesayangan. Whatsapp merupakan aplikasi untuk mengirim pesan yang paling populer di dunia. menurut data terbaru dari Head of WhatsApp Will Cathcart di Twitter, setiap harinya aplikasi ini mengirimkan pesan hingga 100 miliar pesan.

    Begitu populernya whatsapp sehingga hampir semua pengguna smartphone menggunakan aplikasi perpesanan ini, bukan hal yang mengherankan, aplikasi sejuta umat ini memang sangat berguna selain fiturnya untuk mengirimkan pesan, whatsapp juga memiliki fitur andalan lainya seperti mengirim gambar, video, pesan suara, panggilan telepon dan juga video call, dan ada fitur yang sebentar lagi akan rilis di indonesia yakni pembayaran melalui whatsapp atau whatsapp Pay.

    Tapi whatsapp juga punya kelemahan lho.. menurut beberapa sumber yang merupakan pengguna aplikasi ini, Whatsaap merupakan aplikasi dengan bayak fitur menarik, namun whatsapp juga salah satu aplikasi yang banyak memakan memori penyimpanan di smartphone. Masalah ini bisa berdampak pada peforma HP, jika memori penuh maka hp akan menjadi lemot bukan hanya pada aplikasi whatsapp saja tapi bisa berdapak pada aplikasi lainya juga.

    Nah, untuk mengatasi hal tersbut, Whatsapp juga memberikan solusi yaitu dengan merilis fitur baru dimana pengguna dapat menghapus file atau pesan yang tidak penting sehingga dapat mengurangi beban dari memori penyimpanan untuk lebih jelasnya berikut caranya

Cara Menggunakan Fitur Baru WhatsApp untuk Menghemat Memori HP

Memori yang terpakai whatsapp

1. Buka Whatsapp seperti biasa

2. Buka menu setting 

3. Masih di menu setting, pilih data and storage

4. Selanjutnya pilih manage storage

Pada bagian ini kamu dapat melihat status memori penyimpanan, dan dapat melihat berapa besar memori yang telah digunakan oleh whatsapp. 

5. Pada manage storage, kamu dapat melihat media atau file yang sering di teruskan berkali-kali, kamu bisa menghapusnya dengan cara tap pada meida yang sering diteruskan, kemudian kamu bisa pilih semua atau pilih satu persatu. jika sudah terpilih media yang ingin dihapus, tekan pada icon tong sampah pada pojok kanan atas.

6. Selanjutnya kamu juga bisa melihat file-file atau media yang ukuranya lebih dari 5 MB, pada bagian ini merupakan bagian yang banyak memakan memori hp, kamu bisa menghapusnya sekaligus seperti cara nomor 5 di atas. sebaiknya kamu pilih satu persatu untuk jaga-jaga apabila ada file penting.

7. Pada bagian chat, kamu bisa menghapus file atau media berdasarkan chat, kamu coba pilih salah satu chat, kemudian akan muncul file apa saja yang pernah kamu terima dari chat tersebut, kamu bisa menghapusnya dengan cara yang sama seperti pada no 5 dan 6.

Akhir Kata

Demikian Fitur Whataspp yang bisa kamu gunakan untuk melegakan memori internal hp, jika kamu belum menemukan fitur wwhatsapp ini, Cobalah untuk update Aplikasi Whatsapp ke versi yang paling baru.

Baca juga tips mengirim gambar dengan aplikasi Whatsapp agar tidak pecah atau tanpa pengurangi kualitas dari gambar 

Sekian dari teknobuz, semoga bermanfaat 🙏

Posting Komentar

Posting Komentar