Kebanyakan pengguna Wifi melakukan proteksi agar tidak sembarangan orang bisa mengkasesnya, untuk melakukan proteksi sendiri kamu bisa memasukan sandi atau password, jadi ketika kamu ingin menghubungkan perangkat dengan wifi, kamu harus memasukan password lebih dulu.
Tapi bagimana jika kamu lupa dengan password wifi sendiri?
Nah dalam artikel ini, teknobus akan memberikan beberapa tips untuk mengetahui Passwoord Wifi agar kamu bisa kembali tehubung kejaringan internet.
Cara Mengetahui Password WIfi dari Perangkat Wireless Router
Cara ini merupakan paling mudah tapi juga sangat susah jika kamu bukan pemilik wifi itu sendiri.🤣 Pasalnya untuk cara pertama ini kamu bisa mengetahi password wifi yang berada pada bagian bawah perangkat Wireless Router. Pada umumnya paswword wifi secara default akan tercetak pada stiker yang ditempelkan di bagian bawah router.
Sangat mudah bukan 😊 tapi jika kamu bukan pemilik wifi tentu akan lebih mudah jika bertanya langsung kepada pemiliknya saja. ✌
Cara Mengetahui password WiFi lewat CMD (Command Prompt)
Jika cara pertama tidak memungkinkan utuk dilakukan, kamu bisa cara yang ke dua yaitu menggunakan Command Prompt, namun perlu di ketahui cara ini bisa kamu lakukan jika kamu pernah terkoneksi ke Wifi tersebut dan secara tidak langsung password akan terimpan pada komputer. namun jika belum sama sekali atau password wifi sudah diganti, cara ini tidak bisa digunakan.
Baca juga Fungsi dari perintah command prompt
- Langkah-langkah mengetahui password wifi dengan Command prompt/ CMD
- Buka Cmd dengan cara menekan tombol [Windows]+[R] kemudikan ketikan cmd dan tekan [Enter]
- Setelah Command Prompt terbuka, ketikan perintah netsh wlan show profiles dan tekan [Enter], dibawahnya akan muncul daftar nama-nama wifi yang pernah terkoneksi.
- Untuk mengetahui paswordnya, ketikan perintah netsh wlan show profiles "Nama WiFi" key=clear dan tekan [Enter]. ganti "Nama WIFI" dengan nama wifi yang ingin kamu lihat passwordnya.
- Terakhir, kamu bisa scroll kebawah untuk melihat password yang ingin kamu ketahui pada bagian Security Setting > pada baris Key Content.
Melihat Password WiFi dari Ponsel Android
Untuk melihat password wifi yang tersimpan pada ponsel android, khusunya yang belum di root, kamu memerlukan aplikasi tambahan yang bisa kamu download di playstore.
Berikut ini ada bebrapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk melihat password wifi dari posnel android kamu.
1. WiFi Password Recovery
Cara penggunaan
- Setelah aplikasi di install, buka aplikasi, akan muncul permintaan akses root, kamu tekan saja izinkan.
- Setelah itu akan muncul list wifi yang pernah terhubung , pilih salah satu nama wifi dan kamu bisa melihat password nya.
Download/download/button/#4285f4
2. Mengetahui Password WiFi dengan WiFi Master
Tertarik mecobanya, kamu bisa gunakan tombol dibawah untuk mendownload palikasi ini.
Download/download/button/#4285f4
3. Mengetahui Password WiFi dengan aplikasi QR Code
Untuk langkah-langkahnya sebagai berikut :
- Buka menu Setting > Wifi > Pengaturan Wifi > pada Wifi yang telah terhubung, tap tulisan “Tap to share password”
- Akan mucul QR Code, selanjutnya screenshoot QR code tersebut.
- Selanjutnya gunakan aplikasi qr code yang bisa kamu download di playstore. sebagai contoh disini teknobuz menggunakan aplikasi QR reader.
- Buka aplikasi qr reader yang telah di download sebelumnya.
- Ada beberapa menu, pilih Decode from file, kemudian cari gambar screeenshoot QR code sebelumnya.
- Terakhir akan muncul halaman yang berisi password wifi yang bisa kamu gunakan.
Download/download/button/#4285f4
Akhir Kata
Demikan Cara Melihat Password Wifi pada Komputer dan Android yang bisa kamu gunakan ketika lupa dengan password wifi yang biasa kamu gunakan untuk akses internet. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar